Selasa, 29 Juli 2008

Bintang Tak Berlapis Kristal

"Sungguh tiada lain pemimpin kalian adalah Allah, Rasul-Nya dan orang yang beriman yang melaksanakan shalat dan menunaikan zakat dalam keadaan ruku'. Dan barang siapa berpemimpin kepada Allah, Rasul-Nya dan orang yang beriman, maka sesungguhnya hizbullah mereka orang-orang yang pasti menang." (al-Maidah: 55-56)
Dalam renunganku, aku selalu berfikir adakah dari umat Nabi saw yang pernah lakukan seperti yang tertera dalam ayat ini, dari masa kehidupan Rasulullah saw dan bahkan hingga saat ini...?
Bila sampai saat ini tidak ada, lalu untuk kapankah ayat ini berlaku atau terjadi...?
Adakah menunaikan zakat sambil shalat...? Fikihnya siapakah yang ijinkan hal itu...?
Bagaimanakah pelaksanaan zakat itu yang dilaksanakan sambil shalat...?
Benarkah berita ayat ini...? Ataukah rekayasa dari pihak tertentu...? hehehe jadi aneh yaaa...ayat yang dibaca setiap muslim ribuan tahun kok bisa direkayasa....klo itu benar suatu rekayasa...?
Pemimpin bagi kita tidaklah berarti...toh itu pemimpin dari bangsa arab...kita tidak butuh pemimpin dari bangsa manapun, yang kita butuhkan adalah pemimpin dari Ilahi...namun adakah...? Hahaha...kita tidak pernah peduli dengan ayat ini, merenungkan saja tidak terlintas apalagi sampai mencari siapa gerangan yang dimaksud ayat suci tak bersinar ini...?
Bilapun terlintas terhadap sosok nan kelam ini, maka kembali mata dan hati berkata "mustahil"...!!!
Kandungan yang dimaksud ayat ini tidak memiliki arti bagi hidup kita, karena tanpanyapun kita bisa hidup, beramal, shalat, berzakat(walau tidak sambil ruku'), berhaji, berpuasa, membaca quran, dan bahkan perkawinan antar insan tetap berlangsung...!!!
Bagaimana enaknya yaaa...? Atau begini.... akankah amal kita bernilai apabila tidak ada yang bertanggung jawab...? ah kaya perusahaan saja...pakai tanda tangan atasan segala...
Mungkin harus diluruskan kali yaaa pemahaman tentang pemimpin Ilahi dan pemimpin-pemimpinan...? eh bukan diluruskan ...tapi diselaraskan atau disamakan.... biar seragam...hehehehehe....
Apa amal itu perlu tidak yaa tanda tangan...? lalu gunanya nabi terhadap perbuatan umatnya apa yaaa...? ah...memang susah dan ribet banget dan lucu mikirin beginian....? mending enjoy ajaaaa....!!! tapi nanti klo ada tawaran ke neraka bagaimana...? atau pesawat yang angkut kita malah kedasar neraka...? duuuuuuuuh kapan bisa mikir niiiih.... cari yang benar....?
Eh ada satu lagi....beranikah kita mengikuti kebenaran...? ataukah malah membenci dan berusaha melenyapkan yang argumennya tidak terbantahkan....?

Tidak ada komentar: