Senin, 27 Agustus 2007

Cermin masa depan

Ketika datang malaikat maut(Izrail.as), maka terlontar kata-kata yang terbiasa diucapkan dan difikirkan seseorang didalam kehidupannya. Dan akan digolongkan jenis kematiannya pada kata akhir yang diucapkannya. Malaikat maut mendampinginya menuju alam kubur dengan berbagai cara sesuai jenis kematiannya, ruhnya dikawal oleh malaikat maut, dikarenakan ruhnya tiada mengetahui kemana ia harus menuju arah yang benar mencari jasadnya. Alam ruh yang luas tak bertepi akan memaksa ruhnya untuk diam menunggu jemputan dan bimbingan malaikat maut dalam menuju tempat jasadnya dikebumikan.
Datang malaikat penanya kubur(Munkar dan Nakir as), menanyakan ketuhanan, kenabian dan imamah dengan suara yang menggelegar seakan memecahkan gendang telinga, bila mampu menjawab dengan benar maka mereka akan bertindak agak lunak, namun bila tanpa segera terjawab suatu pertanyaan, maka merekapun dengan secepat kilat menimpakan suatu siksa hingga ada jawaban yang benar, atau jawaban yang salah yang menetapkan bila yang ditanya berada dalam kerugian hidup. Selesai bertanya, malaikat penanya segera mencatat seluruh amal hidup sang mayit dan menidurkannya.
Tidur didalam alam kubur hingga usia balig(dikenainya hukum agama), ketika terbangun maka segera merasakan setiap dosa dan amal shaleh dalam tiap detik amal hidupnya yang dikerjakan sepanjang hidupnya, dengan perbandingan sama dengan waktu dunia, hingga usia ketika mati dikurangi masa sebelum balig.
Bila berusia 90 tahun(mati diusia 90 tahun) dikurangi masa balig sekitar 10 tahun, maka akan mengalami masa balasan dialam kubur hingga 80 tahun.
Setelah menjalani balasan setiap dosa dan pahala dialam kubur selama usia dikurangi masa sebelum balig, kini menanti datangnya hari kiamat atau hari akhir. Bila kematiannya berada dalam ketauhidan, maka dalam penantiannya terhadap hari kiamat, akan menerima jamuan dan dilayani seluruh apa yang diinginkannya hingga hari akhir itu tiba. Namun bila dalam kematiannya termasuk sebagai penentang Tuhan, maka setelah menjalani balasan setiap dosa dan pahala dialam kubur, maka akan menerima berbagai siksaan hingga hari kiamat datang. Dan siksaan itu tidak diringankan walaupun sekejap, serta tidak diberi kesempatan untuk meminta istirahat dari siksaan hingga hari akhir datang, dan seluruh mahluk dibangkitkan dan dikumpulkan.

Tidak ada komentar: